Selasa, 13 Desember 2016

Mungungkap Mitos Kucing Raas Madura

Mungungkap Mitos Kucing Raas Madura - Mitos adalah suatu informasi yang sebenarnya salah tetapi dianggap benar karena telah beredar dari generasi ke generasi. Begitu luasnya suatu mitos beredar di masyarakat sehingga masyarat tidak menyadari bahwa informasi yang diterimanya itu tidak benar. Bahkan mitos itu sendiri sangat identik dengan hal yang berbau mistis. Salah satunya adalah Mitos Kucing Raas baik kucing busok ataupun kucing kecubung tidak lepas dari Mistis yang menyelimutinya. Beragam Mitos bermunculan, bahkan banyak masyarakat yang sengaja memelihara Kucing raas dikarenakan kepercayaan terhadap Mistis yang menyelimuti setiap cerita tentag Kucing raas itu sendiri.

Mitos Kucing Raas Madura

kucing kecubung
kucing raas jenis kecubung
Salah satunya adalah kepercayaan warga pulau raas yang meyakini kelahiran Kucing raas merupakan hasil perkawinan antara kucing betina warna apa saja dengan kucing Pitua atau kucing bertanduk. Namun masyarakat setempat percaya kucing ini hanya dapat dilihat oleh anak akil balik, yang belum di berlumuran dosa. Sehingga banyak warga lebih memilih memelihara kucing betina dengan harapan dikawin kucing Pitua dan melahirkan kucing Busok. Dan untuk memurnikan kucing tersebut warga yang sudah mempunyai kucing raas, lebih memilih mengebiri agar tidak hilang dan terpikat dengan betina lain.
kucing busok
kucing raas jenis busok

Selain itu masyarakat percaya bila memelihara Busok, maka pemilik akan mendapat kelimpahan rejeki atau keberuntungan. Sayangnya walaupun diyakini dapat memberikan kelimpahan rejeki maupun keberuntungan bagi pemiliknya, namun Kucing Busok jarang sekali dapat dibawa keluar dari Pulau Raas. Sebab ada kepercayaan setiap perahu yang membawa kucing raas keluar dari Pulau Raas akan ditimpa kesialan, sehingga banyak perahu yang enggan membawa Kucing Busok di perahunya. “Sudah dari dulu perahu disini tidak mahu membawa Kucing Busok, sebab saat akan kembali lagi ke pulau Raas perahu biasnaya terkena sial” ungkapnya

Kesimpulan Mitos Kucing Raas Madura

Namun dalam pandangan kami bahwa tidak semuanya mitos itu benar dan tidak juga salah. Hal tersebut dapat diperjelas dengan berhasilnya kami membawa puluhan ekor kucing raas keluar dari pulau raas dan juga banyaknya yang sudah kami kirim ke luar madura bahkan sudah memiliki keturunan.
Jadi, dalam mitos kucing raas tergantung dari pemahaman setiap individu. Apakah mau mempercai mitos tersebut atau tidak. Semoga bermantaat

sumber

Mungungkap Mitos Kucing Raas Madura Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Sandy Doank

0 komentar:

Posting Komentar